Sangat Menantang, Kesan Kasdam IV/Diponegoro Saat Mengunjungi Lokasi TMMD Reguler Ke-110 Kodim 0728/Wonogiri

Wonogori - Kasdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Widi Prasetijono beserta rombongan melaksanakan kunjungan kerja di Kodim 0728/Wonogiri dalam ran...



Wonogori - Kasdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Widi Prasetijono beserta rombongan melaksanakan kunjungan kerja di Kodim 0728/Wonogiri dalam rangka pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa(TMMD) Reguler ke-110 tahun 2021 di Dusun Gemawang, Desa Brenggolo, Kecamatan Jatiroto, Jum'at(26/3).

Kedatangan Kasdam IV/Diponegoro beserta rombongan di Makodim disambut oleh Dandim Letkol Inf Imron Masyhadi beserta jajaran Forkopimda. Setelah mendapatkan paparan tentang pelaksanaan TMMD di Makodim, rombongan Kasdam IV/Diponegoro melanjutkan perjalanan ke lokasi TMMD.

Setelah tiba di Kotis, Kasdam beserta rombongan dengan mengendarsi motor Trail mengecek satu-persatu progres yang dilaksanakan. Kasdam mengatakan kepada awak media bahwa, pelaksanaan TMMD di Kabupaten Wonogiri sangat menantang.

Dikatakannya, beberapa kali dalam melaksanakan TMMD di Wonogiri saat ini bisa kita lihat bersama medan untuk menuju ke lokasi sangat menantang. Sebelumnya lokasi ini belum ada jalan, kemudian kita buka jalan dari jalan setapak dan diperlebar hingga saat ini yang memungkinkan bisa dilalui kendaraan dan bisa berpapasan.

" Dalam pelaksanaan juga dapat berjalan dengan lancar dan tanggal 31 Maret mendatang akan ditutup, untuk itu saya secara langsung mengecek sasaran fisik yang dikerjakan, dan Alhamdulillah pelaksanannya sudah hampir 100 persen tinggal diselesaikan oleh Satgas dan warga ", ucapnya.


Brigjen TNI Widi Prasetijono menambahkan, tak hanya kegiatan fisik tentunya yang dilaksanakan, melainkan kegiatan non fisik juga tak kalah penting antara lain wawasan kebangsaan dan perkembangan saat sekarang tentang Covid-19 dengan mensosialisasikan kepada warga bagaimana cara kita mengangani Covid-19 serta mengajak kepada warga untuk selalu mematuhi protokol kesehatan.

Dalam kesempatan tersebut, Kasdam mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga masyarakat. Kasdam pun mengakui khususnya warga masyarakat Kabupaten Wonogiri luar biasa, tak hanya tenaga yang mereka berikan namun juga merelakan sebagian tanahnya untuk dijadikan akses jalan.

Kasdam juga mengapresiasi sinergitas antara TNI-Polri dan Pemda dalam bersama-sama membangun wilayahnya, yang didukung dari seluruh warga masyarakat maupun ormas dalam mensukseskan kegiatan TMMD, (Pendim 0728/Wng).

COMMENTS

Nama

agenda,18004,berita,18150,Berita Satuan,7325,boyolali,93,covid 19,9915,internasional,9831,karanganyar,10,kesehatan,8514,klaten,500,nasional,13898,olahraga,215,sragen,8,teknologi,1954,TMMD Reg,2207,TNI,12436,wonogiri,7,
ltr
item
Jendela Nusantara : Ruang Berita Nasional maupun Internasional: Sangat Menantang, Kesan Kasdam IV/Diponegoro Saat Mengunjungi Lokasi TMMD Reguler Ke-110 Kodim 0728/Wonogiri
Sangat Menantang, Kesan Kasdam IV/Diponegoro Saat Mengunjungi Lokasi TMMD Reguler Ke-110 Kodim 0728/Wonogiri
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj1k4oyi9Vobl64yowVM_CYoriiRAw2EG3Hmqd6AdBOG987iNg0hw-gxu1oMEIA3XwPkdUXxu9GDJmVHwbciTI5FGlpOqUkdze6KPQedtdA9OcClxzDMB-Sd5M73KWDhA95jzWcyXuQCoVL/s320/image-780604.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj1k4oyi9Vobl64yowVM_CYoriiRAw2EG3Hmqd6AdBOG987iNg0hw-gxu1oMEIA3XwPkdUXxu9GDJmVHwbciTI5FGlpOqUkdze6KPQedtdA9OcClxzDMB-Sd5M73KWDhA95jzWcyXuQCoVL/s72-c/image-780604.jpeg
Jendela Nusantara : Ruang Berita Nasional maupun Internasional
http://www.jendelanusantara.net/2021/03/sangat-menantang-kesan-kasdam.html
http://www.jendelanusantara.net/
http://www.jendelanusantara.net/
http://www.jendelanusantara.net/2021/03/sangat-menantang-kesan-kasdam.html
true
4409605712231236950
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy